Kupas Jamu Galian Singset (6): Jamu Galian Singset Ala Keraton!
"Paras cantik ala putri keraton ini kerap menjadi tolok ukur dalam menggambarkan kesempurnaan paras perempuan. Untuk menjadi cantik dan selalu menawan, putri-putri keraton punya resep racikan khusus. Salah satu rahasianya adalah jamu galian singset"Diterbitkan oleh : administrator - 21/11/2019 11:55 WIB
2 Menit baca.
Resep galian singset ala putri keraton salah satunya tertulis dalam buku Pengobatan Tradisional dengan Jamu Ala Keraton Sebagai Warisan turun Menurun. Buku ini menjelaskan dengan gamblang khasiat jamu jamu galian singset.
Jamu galian singset dapat melangsingkan dan memberi bentuk tubuh ideal. Bahan yang digunakan untuk membuat jamu galian singset diambil dari tumbuh-tumbuhan yang ada disekitar. Jamu ini aman tanpa efek samping yang membahayakan.
Jamu galian singset ala keraton ini bisa dengan mudah dibuat di rumah. Pembuatannya juga mudah dan tidak membutuhkan biaya mahal. Berikut caranya:
Bahan yang dibutuhkan:
- Asam jawa 5 gram
- Bangle 10 gram
- Buah mengkudu 1 buah
- Daun kemuning 7 gram
- Lempuyang 8 gram
Cara membuat:
- Tumbuk semua bahan di atas.
- Campur dengan air secukupnya lalu saring.
- Diminum setengah gelas pada pagi hari dan sisanya diminum pada sore hari.
Sebagai wanita, sudah seharusnya menjaga dan merawat tubuh. Tapi ingat, rawat tubuh dengan benar dan tanpa efek samping yang bisa merusak kesehatan. Selamat mencoba, sobat!
Aneka resep jamu galian singset yang lain bisa kamu baca di artikel artikel sebelum dan selanjutnya tentang jamu galian singset
Bagian 1 https://jamupedia.com/jamu-galian-singset-untuk-tubuh-langsing-sehat/
Bagian 2 https://jamupedia.com/langsing-dengan-7-bahan-di-sekitar-kita/
Bagian 3 https://jamupedia.com/kesebelasan-rempah-idola-kaum-hawa/
Bagian 4 https://jamupedia.com/selain-galian-singset-ada-juga-galian-putri/
Bagian 5 https://jamupedia.com/trio-bahan-alami-untuk-singset-langsing/
Bagian 7 https://jamupedia.com/1-bahan-jamu-galian-singset/
Daftar Pustaka:
Hanum, Musyri’ah. 2011. Pengobatan Tradisional dengan Jamu Ala Keraton Sebagai Warisan Turun Menurun. Yogyakarta: ANDI