Manfaat Daun Sirih Bagian (2): Sembuhkan Penyakitmu dengan Daun Sirih Hijau
"Ketika mendengar kata daun sirih hijau, pasti yang terlintas dalam pikiran adalah daun yang sering dikunyah oleh orang-orang tua. Dalam tradisi orang Jawa Kuno, mengunyah daun sirih atau biasa disebut nginang dipercaya dapat merawat gigi agar tetap utuh dan sehat. Tak heran jika nenek kita jarang mengalami sakit gigi. Lalu, apakah daun sirih hanya bermanfaat untuk kesehatan gigi? Yuk cari jawabannya di bawah ini!"Diterbitkan oleh : administrator - 20/02/2020 14:09 WIB
2 Menit baca.
Selain untuk kesehatan gigi, berikut ini adalah beberapa manfaat daun sirih hijau untuk kesehatan.
1. Gusi bengkak
Caranya dengan mengunyah daun sirih hijau secukupnya atau berkumur dengan rebusan daun sirih.
2. Keputihan
Caranya dengan merebus beberapa lembar daun sirih lalu diminum. Selain itu, airnya juga bisa dibasuhkan ke vagina untuk mengurangi bau keputihan.
3. Sariawan
Caranya dengan mengunyah daun sirih atau berkumur dengan air rebusan daun sirih. Berkumur secara rutin dengan rebusan daun sirih juga dapat menghilangkan bau mulut yang tak sedap.
4. Demam Berdarah
Caranya dengan minum air rebusan daun sirih hijau untuk mematikan kuman penyebab demam berdarah. Selain itu, oleskan gilingan daun sirih ke tubuh untuk menghindari gigitan nyamuk Aedes Aegypti.
5. Bau Mulut
Caranya dengan mengunyah beberapa helai daun sirih atau kumur dengan air rebusan daun sirih.
6. Batuk
Caranya dengan merendam 10 lembar daun sirih dengan alkohol 70% selama 30 menit. Rebus daun sirih hingga mendidih dan sisakan 1 gelas. Tambahkan gula dan minum setelah dingin.
7. Obat Mata
Caranya dengan merendam daun sirih pada air dingin. Remas daun sirih dan saring airnya. Celupkan mata ke dalam air sirih tersebut sambil membuka mata. Lakukanlah secara rutin.
8. Luka Bakar, Mimisan, Bisul, dan Gatal
Caranya dengan mencampurkan daun sirih yang ditumbuk dengan madu lalu tempelkan pada bagian kulit yang luka.
9. Jerawat
Caranya dengan menumbuk halus daun sirih lalu direbus hingga mendidih. Tunggu hingga hangat lalu gunakanlah untuk mencuci muka. Lakukan 2-3 sehari secara rutin.
10. Radang Tenggorokan
Caranya dengan menumbuk halus daun sirih lalu direbus hingga mendidih. Saring airnya lalu diminum. Lakukan 2-3 kali sehari secara rutin.
Khasiat daun sirih memang sudah dirasakan dan diwariskan secara turun temurun. Namun, para ahli kesehatan dan WHO menyatakan bahwa daun sirih tidak boleh dikonsumsi untuk ibu hamil karena dapat merusak DNA Gen dan janin.
Selamat mencoba!
Artikel yang berkaitan:
Manfaat Daun Sirih Bagian (1) : Mengupas Tanaman Sirih
Manfaat Daun Sirih Bagian (3): Kepercayaan Daun Sirih Merah Menurut Suku Jawa
Daftar Pustaka:
Elshabrina. 2018. 33 Daun Dahsyat: Tumpas Berbagai Macam Penyakit. Yogyakarta: C-Klik Media
Suparni, Ibunda; Wulandari, Ari. 2012. Herbal Nusantara: 1001 Ramuan Tradisional Asli Indonesia. Yogyakarta: Rapha Publishing