Aroma Terapi Kayu Manis untuk Redakan Nyeri Haid
"Siapa sangka aroma terapi dapat digunakan untuk meredakan nyeri haid yang sering dialami oleh wanita? Penasaran, simak ulasannya!"Diterbitkan oleh : Windri Astuti - 22/07/2024 14:09 WIB
2 Menit baca.
Meredakan nyeri haid adalah salah satu manfaat dari aroma terapi . Pada umumnya, aroma terapi banyak dimanfaatkan untuk relaksasi, meningkatkan kualitas tidur, dan mengurangi stres.
Dikutip dari medcom.id, dr.Stagg mengatakan bahwa kayu manis terbukti efektif untuk mengatasi masalah kontraksi ketika menstruasi. Selain itu, Hatefi dari Universitas Ilam di Iran juga mengeluarkan pernyataan bahwa minyak ekstrak kayu manis dapat mencegah biosintesa prostaglandin ketika menstruasi.
Aroma terapi bekerja dengan merangsang indra penciuman kita kemudian diteruskan ke otak. Merangsang sistem saraf otak untuk mengatur emosi kita. Selain itu, aroma terapi juga dapat merangsang sistem saraf yang mengatur detak jantung dan tekanan darah.
Berkaitan dengan nyeri haid, aroma terapi bekerja langsung merelaksasikan otot-otot di sekitar rahim untuk mengurangi tingkat kontraksi. Kita cukup mengoleskan aroma terapi di sekitar perut dan memijit dengan perlahan.
Bagi sobat Jamupedia yang mengalami kesulitan untuk mencari aroma terapi kayu manis, berikut Jamupedia rangkumkan resep untuk meracik aroma terapi kayu manis.
Bahan
- Kayu manis
- Cengkeh
- Irisan jeruk citrus
- Air 700 ml
Cara membuat
- Rebus air
- Masukkan semua bahan ke dalam air rebusan.
- Rebus hingga mendidih, kemudian kecilkan api.
- Biarkan hingga tercium aroma kayu manis.
Daftar Pustaka
https://www.99.co/blog/indonesia/pengharum-ruangan-alami/
http://repositori.usu.ac.id/bitstream/handle/123456789/9856/141101073.pdf?sequence=1&isAllowed=y
https://www.pertanianku.com/atasi-nyeri-haid-dengan-ramuan-kayu-manis-herbal/
https://www.99.co/blog/indonesia/menyembuhkan-nyeri-saat-haid/