Jamupedia

Mengenal Pala, Rempah Primadona dari Banda?

"Dari Data Trademap, Indonesia adalah salah satu penghasil pala terbesar di dunia. Pala telah menjadi rebutan sejak zaman kolonial. Karena pala, kesepakatan tukar guling termahal dalam sejarah perdagangan dunia pernah dilakukan oleh Belanda dan Inggris. Pulau Run dengan Manhattan?"

Diterbitkan oleh : Windri Astuti  -  25/09/2024 11:23 WIB

0 Menit baca.

31 Juli 1667 di Kota Breda, Belanda, Inggris dan Belanda menandatangani Perjanjian Breda yang salah satu isinya adalah mengenai kesepakatan tukar guling Pulau Run di Maluku dengan Pulau Manhattan di Amerika. Pulau Run yang sebelumnya dikuasai Inggris menjadi milik Belanda. Sedangkan Pulau Manhattan yang merupakan koloni Belanda resmi menjadi hak Inggris. Semua itu terjadi karena komoditas bernama pala atau Myristica fragrans.

Sumber: nationalgeographic.grid.id

Pala merupakan rempah yang berasal dari pohon pala. Laman jalurrempah.kemdikbud.go.id, menyebut pohon pala berasal dari Kepulauan Banda, Maluku. Selain bijinya, fuli atau salut biiji dan buah pala juga memiliki nilai komoditas yang tinggi.

Bentuk buah pala cenderung seperti lemon. Warnanya kuning dan memiliki aroma khas dari kandungan minyak astiri. Buah pala bersifat berumah dua, sehingga ada pohon jantan dan betina. Biji yang dimanfaatkan sebagai rempah merupakan biji yang sudah kering di mana isi biji dan kulitnya biasanya sudah terpisah. Saat sudah masak, buah pala akan membuka, fuli yang membungkus biji pun akan robek-robek sehingga terlihat bijinya.

 

Sumber: https://www.tagar.id/

Biji pala harus dikeringkan selama enam hingga delapan pekan. Saat proses pengeringan ini biasanya biji bagian dalam mengkerut hingga terpisah dari kulit biji. Selain biji, fuli dan daging buah juga dimanfaatkan sebagai rempah. Selain dikeringkan, biji pala juga diproses dengan cara lain untuk menjadi minyak pala.

Selain karena khasiatnya, pala menjadi rebutan banyak pihak, karena tanaman ini cukup lama pemanenannya. Petani pala baru bisa memanen pohon pala pertama kali setelah tujuh hingga sembilan tahun sejak penanaman pohon. Bahkan pohon pala mencapai kemampuan produksi maksimum diusia pohon 25 tahun. Usia pohon sendiri bisa ratusan tahun, dan bisa tumbuh hingga 20 meter.

Selain di Kepulauan Banda, Pala sudah menyebar ke berbagai daerah. Pohon ini cenderung lebih gampang tumbuh di daerah tropis. Persebarannya antara lain ke Tiongkok Taiwan, Malaysia, Kepulauan Karibia, Sri Lanka, India, dan Afrika Selatan. Di Indonesia, selain di Kepulauan Maluku, pala juga banyak dihasilkan di Jawa Barat, Aceh, Sumatera Barat, dan Papua.

Pala banyak digunakan pada jamu dan aneka minuman rempah, diantaranya Wedang Saraba dan Bir Pletok. Sobat bisa melihat pembuatan Wedang Saraba dan Bir Pletok di channel Youtube JamupediaTV.

 

 

Jangan lupa klik like, subscribe dan share agar informasi berguna ini bisa dilihat oleh orang lain, ya!