Boreh Atasi Perut Kembung
"Perut kembung meski terdengar sepele tetapi bisa menimbulkan ketidaknyamanan. Udara atau gas yang terlalu banyak terperangkap dalam perut bisa menimbulkan rasa nyeri dan perut terlihat membesar. Faktor penyebabnya bisa berbagai macam, konsumsi makanan yang tidak tepat, masuk angin, atau sakit maag"Diterbitkan oleh : Kurnia HD - 26/03/2020 15:46 WIB
2 Menit baca.
Pada umumnya, perut kembung dapat diatasi dengan beberapa cara, antara lain mengompres perut dengan air hangat, memijat perut, dan membatasi porsi makan. Namun tak jarang sebagian masyarakat memilih untuk mengonsumsi obat pereda kembung agar kembung tak jadi masalah.
Daun inggu
Sumber gambar: bukalapak.com
Bawang Putih
Sumber gambar: https://www.goodnewsfromindonesia.id/
Salah satu cara tradisional untuk menyembuhkan perut kembung adalah dengan membuat boreh pereda kembung. Ki Hadisalam dalam bukunya, Jamu Jawa Tradisional, menjelaskan ada beberapa jenis racikan boreh yang dapat digunakan untuk mengobati kembung. Bahan yang digunakan pun banyak tersedia di sekitar kita karena sebagian besar menggunakan bumbu dapur.
Nah, berikut adalah salah satu jenis racikan boreh yang dapat sobat buat di rumah.
Bahan:
- Daun inggu satu genggam
- Bawang merah 1 butir
- Minyak kayu putih
Cara:
- Haluskan daun inggu dan bawang merah.
- Campur dengan minyak kayu putih.
- Borehkan pada perut.
Daftar Pustaka
Hadisalam. 1997. Resep Racikan Jamu Jawa Tradisional. Boyolali.
https://hellosehat.com/hidup-sehat/tips-sehat/cara-mengatasi-perut-kembung/
https://hellosehat.com/kesehatan/penyakit/perut-kembung/
https://www.alodokter.com/cara-atasi-perut-kembung-apa-pun-penyebabnya